KonsultasiUmum

Solusi Agar Tetap Istiqomah Setelah Hijrah

Pendaftaran Grup WA Madeenah

Solusi Agar Tetap Istiqomah Setelah Hijrah

Para pembaca Bimbinganislam.com yang berakhlaq mulia berikut kami sajikan tanya jawab, serta pembahasan tentang solusi agar tetap istiqomah setelah hijrah, selamat membaca.

Pertanyaan :

بِسْـمِ اللّهِ الرَّحْمنِ الرَّحِيْم

اَلسَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللّهِ وَبَرَكَاتُهُ

Semoga Allah ‘Azza wa Jalla selalu menjaga Ustadz dan keluarga. Izin bertanya Ustadz

Saya saat ini sedang dalam proses hijrah. Agar istiqomah saya mulai dari pindah kerja, yang tadinya di PT jadi di rumahan, tadinya saya berfikir kalau di rumahan bisa syar’i dan sering ke majelis ilmu.

Tetapi saya selama 3 bulan kerja sama sekali tidak pernah ke majelis dikarenakan saya jaga warung juga jadi tidak ada libur dan tidak ada waktu pergi. Saya mau sekolah lagi tadinya cuma karena upah di rumahan sangat minim sehingga belum mencukupi.

Yang saya mau tanyakan apakah saya termasuk orang yang futur dalam berhijrah Ustadz ?
Mohon penjelasannya Ustadz

Syukron, Jazaakallāhu khayran

(Disampaikan oleh Admin BiAS T09 G-17)


Jawaban :

وَعَلَيْكُمُ السَّلاَمُ وَرَحْمَةُ اللّهِ وَبَرَكَاتُهُ

بِسْـمِ اللّهِ

Alhamdulillah, wa laa haula wa laa quwwata illaa billaah, wash shalaatu was salaamu ‘alaa rasulillaah, Amma ba’du

Penyebab terbesar futur yang sering terjadi di kalangan saudara – saudara kita yang telah hijrah adalah ketika jauh dari majelis ilmu dan dari teman – teman yang sholih / sholihah yang selalu mengingatkan dan memberikan semangat untuk diri kita.

Dan satu hal yang harus kita tanamkan dalam diri kita, bahwa tujuan hidup kita di dunia adalah beribadah kepada Allah, Allah berfirman :

وَمَا خَلَقْتُ الْجِنَّ وَالْإِنْسَ إِلَّا لِيَعْبُدُونِ

Dan aku tidak menciptakan jin dan manusia melainkan supaya mereka beribadah kepada-Ku“. (QS. Adz – Dzariyat : 56).

Dan tidak mungkin seseorang bisa beribadah kepada Allah dengan benar kecuali dengan mempelajari apa yang Allah turunkan dalam Al Qur’an dan sunnah. Karena itu rasulullah ﷺ bersabda :

طَلَبُ الْعِلْمِ فَرِيضَةٌ عَلَى كُلِّ مُسْلِمٍ

Menuntut ilmu adalah kewajiban bagi setiap muslim“. (HR. Ibnu Majah: 220).

Solusi yang kami sarankan adalah silahkan kondisikan waktu menjaga warung dengan mendatangi beberapa kajian ilmu. Terlebih yang berkaitan dengan hal-hal yang wajib kita ketahui sebagai seorang muslim seperti aqidah, ibadah, dan lainnya.

Kemudian kami nasihatkan untuk segera menikah dengan seorang laki – laki yang sholih yang bisa saling menguatkan untuk istiqamah di jalan Allah.

Wallahu a’lam
Wabillahittaufiq

 

Dijawab dengan ringkas oleh :
Ustadz Muhammad Ihsan حفظه الله
Jum’at, 5 Shafar 1441 H/ 4 Oktober 2019 M



Ustadz Muhammad Ihsan حفظه الله تعالى
Beliau adalah Alumni STDI Imam Syafi’i Jember (ilmu hadits), Dewan konsultasi Bimbingan Islam
Untuk melihat artikel lengkap dari Ustadz Muhammad Ihsan حفظه الله تعالى 
klik disini

Ustadz Muhammad Ihsan, S.Ag., M.HI.

Beliau adalah Alumni S1 STDI Imam Syafi’I Jember Ilmu Hadits 2011 – 2015, S2 Universitas Muhammadiyah Surakarta Hukum Islam 2016 – 2021 | Bidang khusus Keilmuan yang pernah diikuti beliau adalah Dauroh Syaikh Sulaiman & Syaikh Sholih As-Sindy di Malang 2018, Beberapa dars pada dauroh Syaikh Sholih Al-’Ushoimy di Masjid Nabawi, Dauroh Masyayikh Yaman tahun 2019, Belajar dengan Syaikh Labib tahun 2019 – sekarang | Selain itu beliau juga aktif dalam Kegiatan Dakwah & Sosial Kegiatan bimbingan islam

Related Articles

Back to top button